Setiap ciptaan Tuhan itu selalu diciptakan berpasang-pasangan, demikian juga dengan kata-kata benda dalam bahasa Inggris, bahasa Perancis dan bahasa-bahasa lainnya kecuali dalam bahasa Indonesia.
Dalam bahasa Inggris, ragam jenis kelamin kata-kata benda (Gender of Nouns) terbedakan dalam empat jenis kelamin malah!!! lho, kok? yaitu sebagai berikut:
1. Masculine seperti: man,son, boy, brother, dsb
2. Feminine seperti: woman, daughter, girl, sister, dsb
3. Common Gender adalah kata-kata yang berkelamin umum (hemaphrodith) seperti: friend, child, bird, baby, cat, dsb.
4. Neuter Gender adalah kata-kata benda yang tidak berjenis kelamin (sexless) seperti: table, tree, hat, dsb seperti kata-kata dalam bahasa kita.
Nah, dalam membentuk atau menyusun kata-kata tersebut di dalam kalimat-kalimat yang hendak kita gunakan adalah sebagai berikut:
pada umumnya pembentukan jenis feminin dari kelompok kata-kata benda masculine memiliki tiga cara, yaitu:
1. Menggunakan bentuk lawan kata.
Masculine Feminine
Person
Man Woman
Son Daughter
Sir Madam
2. Menambah -ess di belakang kata benda masculine
Masculine Feminine
Actor Actress
Host Hostess
Master Mistress
Waiter Waitress
God Goddess
Lion Lioness
Tiger Tigress
dsb
3. Dengan menambahkna kata-kata tertentu di depan atau di belakang kata-kata benda tersebut:
Masculine Feminine
Peacock Peahen
Milkman Milkmaid
Landlord = tuan tanah Landlady
Washer man Washer woman
dsb
0 comments:
Post a Comment